Sabtu, 14 Agustus 2010

KEBERSAMAAN UNTUK SELAMANYA



            Semua terlalu cepat berlalu. Kebersamaan yang tumbuh di antara kami merupakan salah satu bumbu penyedap dalam pergaulan kami di kampus. Bagi kami, outbond merupkan salah satu sarana yang cukup ampuh untuk mempersatukan bermacam-macam watak dan berbagai warna pikiran di antara kami. Kami tumbuh di pulau yang berbeda, tapi di tempa di tempat yang sama, yang memiliki imtegritas tinggi akan dunia pendidikan. Kami di bimbing oleh instruktur yang memberi kami semangat juang 45, sehingga kekurangan-kekurangan kami rasanya tertutupi oleh suara mereka yang membakar jiwa muda untuk berusaha lebih keras lagi.
            Manusia merupakan makhluk sosial, konteks itu tidak akan pernah lepas tatanan kehidupan kita. Sampai akhir hayat pun kita pasti akan memegang konsep itu. Konsep itu sudah teruji kebenaranya, dan salah pembuktiannya terjadi pada waktu outbond. Kami di ajarkan bagaimana cara bekerja sama yang baik, manusia tidak akan berusaha sendiri kalau tidak di bantu oleh manusia yang lain. Jadi kita boleh membanggakan bahwa diri kita bisa, padahal diri kita memiliki kekurangan yang bisa tertutupi oleh saudara-saudara kita.
            Satu lagi pelajaran yang bisa kami petik dari outbond kali ini adalah jangan pernah menyerah dalam keadaan apapun. Allah punya cara tersendiri untuk memberikan kita jalan dalam menyelesaikan masalah. Jadi, apapun keadaan yang menimpa kita, semua harus di hadapi dengan sabar dan yakin serta berusaha. Kemudahan pasti selalu ada apabila kita selalu berusaha dengan sebaik-baiknya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar